Kumail bin Ziyad salah seorang sahabat setia Imam Ali as dan pencinta beliau. Sekali waktu Ketika Kumail menemui Imam Ali as, kepadanya Imam berkata, “Wahai Kumail! Pelajarilah apa yang aku katakan dan simpanlah di hatimu!”
Kumail berkata, “Apa itu?”
Imam Ali as berkata, “Wahai Kumail! Masyarakat ada tiga macam:
1. Orang-orang pandai yang baik perilakunya.
2. Para pencari ilmu yang berusaha menyelamatkan dirinya dari kebodohan.
3. Lalat-lalat kecil yang lemah yang tidak memiliki kemauan sama sekali dan akan terbawa oleh hembusan angin yang paling pelan sekalipun. Kelompok ini tidak mendapatkan cahaya ilmu sama sekali dan tidak berlindung pada tempat perlindungan yang kokoh.
Wahai Kumail! Ilmu lebih baik dari kekayaan. Karena ilmu akan menjagamu, sementara kekayaan, kamulah yang akan menjaganya. Harta dan kekayaan akan berkurang karena infak, namun ilmu akan bertambah karena infak (dengan mengajarkannya pada orang lain).
Sumber: Sad Pand va Hekayat; Imam Ali as