Rahbar: Kecintaan pada Al Quran Hadiahkan Kemuliaan bagi Umat Islam

Rate this item
(0 votes)

Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran atau Rahbar mengatakan, kecintaan kepada Al Quran akan menghadiahkan kemuliaan bagi umat Islam.

 

Ayatullah Sayid Ali Khamenei, Selasa (3/6) di hadapan para ustad, Qari dan penghapal Quran di acara Musabaqah Tilawatil Quran Internasional menilai tujuan akhir menghapal dan membaca Al Quran adalah pemahaman serta pengamalan kitab suci itu dan menumbuhkan kecintaan kepada Kalamullah.

 

Rahbar menganggap masalah terbesar Dunia Islam adalah jauhnya umat Islam dari pengetahun Qurani sehingga akibatnya mereka lalai atas konspirasi dan kelicikan musuh. "Langkah untuk menutupi kelemahan mendasar Dunia Islam ini adalah pemahaman mendalam tentang kriteria-kriteria Qurani," katanya.

 

Ayatullah Khamenei menegaskan bahwa politik musuh Islam adalah menciptakan perang saudara di tengah masyarakat Islam. Ia menambahkan, "Sungguh disayangkan sebagian umat Islam tidak sadar dengan politik musuh ini dan siap menghadapi saudara Muslimnya sendiri bahkan dengan kerjasama rezim Zionis Israel."

 

Rahbar menjelaskan, "Musuh-musuh Islam meningkatkan konspirasi-konspirasi anti-Islamnya pasca berdirinya Republik Islam Iran."

 

Sambutan luas dan orientasi para remaja serta pemuda Iran terhadap Al Quran pasca kemenangan Revolusi Islam dinilai Rahbar sebagai nikmat besar. "Kecintaan kepada Al Quran akan mendekatkan masyarakat ke pengamalan ajaran-ajaran Quran yang merupakan tujuan akhir menghapal dan membaca Al Quran," lanjutnya.

 

Umat Islam, kata Rahbar, mampu meraih kemuliaan yang dijanjikan Allah Swt dengan berkah kecintaan kepada ajaran Quran.

 

MTQ internasional ke-31 Tehran diikuti oleh 71 negara dunia dan melibatkan 10 juri asing, lima juri Iran dan tiga anggota tim pengawas.

Read 1351 times