Tajikistan Bantah Klaim Pengiriman Drone Iran ke Perang Ukraina

Rate this item
(0 votes)
Tajikistan Bantah Klaim Pengiriman Drone Iran ke Perang Ukraina

 

Kementerian Dalam Negeri Tajikistan membantah klaim pengiriman drone-drone Iran ke lokasi operasi militer khusus Rusia di Ukraina.

Kemendagri Tajikistan, Senin (31/10/2022) membantah produksi drone Iran di wilayah negaranya, dan pengiriman drone-drone tersebut ke zona perang di Ukraina.
 
Sebelumnya Kementerian Luar Negeri Tajikistan mengumumkan, statemen blogger Ukraina, Dmytri Gordon terkait produksi drone Iran di wilayah Tajikistan untuk digunakan dalam perang Ukraina, tidak benar.
 
"Ditegaskan bahwa Tajikistan tidak mengekspor peralatan militer ke negara ketiga, oleh karena itu kami sarankan mulai saat ini Dmitry Gordon lebih memperhatikan statemennya, dan meneliti terlebih dahulu kebenaran informasi yang akan dipublikasikan," imbuhnya.
 
Bantahan yang sama juga dikeluarkan sebelumnya oleh Kemenlu Uzbekistan terhadap statemen Dmitry Gordon terkait perakitan drone Iran di wilayah Uzbekistan.
 
Dalam beberapa hari terakhir, Amerika Serikat dan Ukraina sibuk melancarkan skenario anti-Iran, dengan menuduh penggunaan drone Iran oleh Rusia di Ukraina. 

Read 392 times