Rasulullah Saw setiap hari menjenguk putrinya Sayidah Fathimah as dan menanyakan kondisi beliau, suami dan anak-anaknya.
Suatu hari ketika Rasulullah Saw pergi berperang di jalan Allah, Sayidah Fathimah membeli kalung dan gelang perak untuk dirinya dan korden baru untuk rumahnya dari uang yang ditabungnya.
Saat Rasulullah Saw kembali dari perang, beliau langsung menuju rumah putrinya. Di sana beliau melihat kalung dan gelang putrinya serta korden rumah.
Kali ini Rasulullah Saw hanya sebentar tinggal di rumah putrinya dan segera pergi tidak seperti biasanya berlama-lama tinggal di sana.
Sayidah Fathimah tahu dan memahami apa sebabnya ayahnya tidak senang. Akhirnya beliau segera melepas korden rumahnya dan memberikannya kepada seseorang sekaligus kalung dan gelangnya seraya berkata, "Serahkan dan katakan kepada ayahku hendaknya menjual semua ini dan gunakan uangnya di jalan Allah!"
Rasulullah benar-benar gembira, karena beliau berharap putrinya melakukan hal ini seraya berkata, "Putriku melakukan sesuatu yang membuat aku dan Allah senang. Dia tahu bahwa kemewahan dan kilauan dunia hanya sementara. Muhammad dan keluarganya tidak memerlukannya." (IRIB Indonesia / Emi Nur Hayati)
Sumber: "Sad Pand va Hekayat" Nabi Muhammad Saw.