Baru-baru ini jet-jet tempur militer rezim Zionis Israel menjadikan Jalur Gaza sebagai sasaran serangan beratnya sebanyak 60 kali.
Stasiun televisi Al Mayadeen, Lebanon (8/7) melaporkan, jet-jet tempur militer Israel, kemarin dan hari ini, Selasa (8/7) meningkatkan serangannya ke Jalur Gaza. Sampai saat ini Israel sudah melakukan lebih dari 60 kali serangan ke wilayah-wilayah Gaza dan menewaskan sembilan warga Palestina serta melukai sekitar 30 lainnya.
 
Kemarin malam dan Selasa (8/7) dini hari, jet-jet tempur Israel juga menggempur sejumlah wilayah Jalur Gaza, akibat serangan itu setidaknya lima rumah warga Palestina rata dengan tanah.
Serangan-serangan Israel ke Jalur Gaza itu tidak mendapat reaksi apapun dari masyarakat internasional, sementara pemerintah Tel Aviv, Senin (7/7) petang mengesahkan rencana serangan-serangan luas ke Jalur Gaza.