200 Ribu Warga Palestina Gelar Shalat Jumat di Masjid Al-Aqsa

Rate this item
(0 votes)
200 Ribu Warga Palestina Gelar Shalat Jumat di Masjid Al-Aqsa

Kantor urusan Wakaf Islam Palestina mengumumkan, shalat Jumat pekan ini yang digelar di Masjid al-Aqsa dihadiri sekitar 200 ribu warga Palestina.

Rezim Zionis Israel hari Jumat (17/05) dilaporkan memperketat penjagaan dan keamanan di sekitar Masjid al-Aqsa karena takut partisipasi luas warga Palestina di shalat Jumat pekan ini.

Pekan lalu sekitar 180 ribu warga Palestina juga menunaikan shalat Jumat pertama bulan Ramadhan di Masjid al-Aqsa.

Selain warga Quds, sejumlah warga di sekitar kota ini termasuk Ramallah menghadiri shalat Jumat ini.

Sebelum bulan Ramadhan, rata-rata shalat Jumat di Masjid al-Aqsa diikuti sekitar 40 ribu jamaah, namun di bulan suci ini partisipasi warga terus meningkat. Adapun shalat Isya dan tarawih di Masjid al-Aqsa dihadiri 110 ribu jamaah.

Read 606 times