Tiga Menteri Malaysia Desak Mahathir Usir Zakir Naik

Rate this item
(0 votes)
Tiga Menteri Malaysia Desak Mahathir Usir Zakir Naik

Tiga menteri Malaysia mendesak Perdana Menteri Mahathir Mohamad untuk segera mengusir Zakir Naik setelah pemuka agama kontroversial asal India itu melontarkan komentar bernada rasial.

Ketiga menteri tersebut menyampaikan desakan mereka dalam rapat kabinet pada Rabu (14/8/2019). Mereka adalah Menteri Komunikasi dan Multimedia, Gobind Singh Deo; Menteri Ketenagakerjaan, M Kulasegaran; serta Xavier Jayakumar selaku Menteri Sumber Daya Alam, Tanah, dan Air.

"Kami sudah menyampaikan sikap kami, yaitu kami harus bertindak dan Zakir Naik seharusnya tak lagi diizinkan tinggal di Malaysia," ujar Gobind melalui pernyataan yang dikutip CNN Indonesia dari Reuters.

Pernyataan itu berlanjut, "Perdana menteri sudah mencatat kekhawatiran kami. Kami menyerahkan kepadanya untuk mempertimbangkan sikap dan memutuskan secepatnya apa yang harus dilakukan untuk menyelesaikan masalah ini."

Kisruh ini bermula ketika Zakir mengkritik umat Hindu di negara-negara Asia karena memiliki "hak seratus kali lipat" ketimbang minoritas Muslim di India.

Zakir lantas menyebut warga Hindu di Malaysia juga lebih percaya pada pemerintahan India ketimbang jajaran kabinet Mahathir.

Masalah ras dan agama sendiri merupakan isu sensitif di Malaysia, di mana Muslim menjadi mayoritas dengan porsi 60 persen dari total 32 juta warga.

Kulasegaran menganggap Zakir melontarkan komentar ini untuk menciptakan celah di tengah negara multi-ras seperti Malaysia untuk meraup dukungan Muslim.

Ia dan Xavier pun merilis pernyataan serupa dengan Gobind, berisi desakan agar Mahathir segera mengusir Zakir yang sudah tiga tahun memegang status penduduk tetap di Malaysia. 

Read 724 times