Masalah Perbatasan RI-Malaysia Bisa Selesai dengan Kemauan Politik

Rate this item
(0 votes)
Masalah Perbatasan RI-Malaysia Bisa Selesai dengan Kemauan Politik

Masalah perbatasan antara Indonesia dan Malaysia hanya dapat diselesaikan jika ada kemauan politik. Demikian kata Duta Besar Malaysia untuk Indonesia, Zahrain Mohamed Hashim saat bertemu wartawan Rabu siang.

Dubes Zahrain menjelaskan bahwa Indonesia dan Malaysia, selama ini pembicaraan mengenai batas wilayah dilakukan oleh Technical Committee (Komite Teknis), yang telah berulang kali mengadakan berulang kali pertemuan namun tidak membuahkan hasil. Karena hal ini kedua negara sepakat membentuk Special Committee untuk memfasilitasi perundingan politik.

“Komite teknis telah bertemu sebanyak 27 kali, tidak ada yang terselesaikan. Semua ini berawal karena mapping (pemetaan). Tidak ada yang perseteruan, hanya klaim yang kita buat saja. Jadi Komite Teknis tentu saja akan memberikan isu-isu teknis, tapi hanya dengan kemauan politik yang dapat menyelesaikan ini, dan harus datang dari tingkat yang lebih tinggi,” jelas Dubes Zahrain di Jakarta, Rabu (8/7/2015).

Di sinilah Komite Khusus yang dikepalai oleh utusan khusus kedua negara berperan. Dubes Zahrain mengungkapkan bahwa pembicaraan mengenai hal ini telah dilakukan sejak zaman Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), namun karena terhalang masa jabatan, maka baru sekarang utusan khusus Indonesia ditunjuk.

Malaysia saat ini sedang menunggu pertemuan pertama antara utusan khusus kedua negara untuk membahas masalah batas wilayah ini. Dubes Zahrain mengaku tidak mengetahui kapan pastinya pertemuan itu akan berlangsung, namun dia merasa yakin hal itu akan terjadi dalam waktu dekat.

Read 1084 times