Rahbar Tekankan Pentingnya Peningkatan Kesiapan Militer Iran

Rate this item
(0 votes)
Rahbar Tekankan Pentingnya Peningkatan Kesiapan Militer Iran

Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran atau Rahbar menekankan pentingnya peningkatan kesiapan Pangkalan Pertahanan Udara Khatamul Anbiya Militer Iran untuk menghadapi segala bentuk ancaman.

Ayatullah al-Udzma Sayid Ali Khamenei menegaskan hal itu dalam pertemuannya dengan para komandan dan staf Pangkalan Pertahanan Udara Khatamul Anbiya pada Selasa (1/9) ketika menyinggung pentingnya misi dan tugas pangkalan ini untuk melindungi negara.

Pertemuan Panglima Tertinggi Angkatan Bersenjata Iran dengan para komandan Pangkalan Pertahanan Udara Khatamul Anbiya digelar menandai ulang tahun pembentukan pangkalan ini.

Rahbar lebih lanjut mengapresiasi upaya para komandan dan staf Pangkalan Pertahanan Udara Khatamul Anbiya untuk mengamankan zona udara Iran.

Ayatullah Khamenei menuturkan, sensitivitas dan keprihatinan penting misi pangkalan udara ini mencerminkan realitas bahwa mereka harus mengidentifikasi titik kerentanan dan semua solusi yang mungkin bagi musuh serta harus memiliki solusi dan agenda tertentu untuk menghadapi semua itu.

Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran lebih lanjut menilai kepercayaan rakyat kepada pejabat sebagai amanah penting.

"Para pejabat di berbagai sektor dan di Angkatan Bersenjata Iran harus memahami dan mengapresiasi kepercayaan ini dengan benar, dan menanggapi kepercayaan itu  dengan menjalankan tugas mereka," pungkasnya. 

Read 1208 times