Sayap militer Jihad Islam Palestina, Brigade Al Quds mengumumkan penggunaan rudal baru dalam pertempurannya melawan rezim Zionis Israel dua hari terakhir.
Fars News (15/11/2019) melaporkan, Brigade Al Quds, Kamis (14/11) malam mengumumkan, dalam pertempuran dua hari terakhir melawan rezim Israel, kami menggunakan rudal baru.
Media Al Ilam Al Harbi mengabarkan, Brigade Al Quds menayangkan video di situs mereka yang memperlihatkan pejuang Jihad Islam dalam perang dua hari lalu melawan Israel, melancarkan operasi bersandi "Jeritan Pagi" dan untuk pertama kalinya menggunakan rudal Boraq 120.
Sayap militer Jihad Islam mengatakan, rudal baru ini adalah buatan Jihad Islam dan digunakan untuk menyerang distrik Hadera di wilayah pendudukan.
Jihad Islam Palestina dua hari lalu membalas teror terhadap Baha Abu Al Ata yang dilakukan Israel dengan serangan rudal. Serangan itu memaksa Israel menerima syarat gencatan senjata. Dalam pertempuran tersebut, kelompok-kelompok perlawanan Palestina menembakkan lebih dari 400 rudal ke wilayah pendudukan.