Takut Dibalas Hizbullah, Israel Salahkan Iran soal Insiden Golan

Rate this item
(0 votes)
Takut Dibalas Hizbullah, Israel Salahkan Iran soal Insiden Golan

 

Pejabat militer rezim Zionis Israel setelah gagal menuduh Hizbullah menyusup ke Dataran Tinggi Golan yang diduduki, sekarang melemparkan tuduhan kepada Iran.

Fars News (4/8/2020) melaporkan, di tengah ketakutan akan balasan Hizbullah, militer Israel mencurigai setiap pergerakan udara di perbatasan wilayah pendudukan, dan sekarang berusaha melemparkan tuduhan kepada Iran terkait insiden keamanan terbaru di Golan.
 
Hari Senin (3/8) dinihari militer Israel mengklaim berhasil melumpuhkan sekelompok orang yang berusaha melakukan pengeboman di dekat pagar pembatas keamanan di perbatasan Golan yang diduduki. Israel menuduh pemerintah Suriah bertanggung jawab atas setiap upaya menyerang Israel, dan tidak akan membiarkan kedaulatannya terganggu. 
 
Surat kabar Hareetz menulis, pejabat militer Israel, Selasa (4/8) mengatakan, kemungkinan Iran, bukan Hizbullah, yang berada di balik pemboman di perbatasan wilayah pendudukan dan Suriah.
 
Padahal statemen pertama yang dikeluarkan Menteri Perang Israel, Benny Gantz, menuduh Hizbullah berada di belakang insiden ini, tapi kemudian meralatnya, dan hanya mengatakan bahwa teroris yang melakukannya.
 
Menurut Haaretz insiden tersebut dapat berujung dengan serangan jet tempur Israel ke pangkalan kubu perlawanan di Suriah, dan tanpa menunjukkan bukti, koran Israel ini menuduh Iran sebelumnya juga pernah melakukan aksi serupa. 

Read 759 times