Kelompok perlawanan Palestina memutuskan untuk meningkatkan tekanan di perbatasan Jalur Gaza dan wilayah pendudukan dengan mengirim balon-balon api ke rezim Zionis Israel.
Surat kabar Lebanon, Al Akhbar, Kamis (17/6/2021) melaporkan, bersamaan dengan berlanjutnya mediasi yang dilakukan Mesir untuk mempertahankan gencatan senjata, tekanan yang diberikan kelompok perlawanan Palestina terhadap Israel di sepanjang perbatasan Jalur Gaza, juga terus berlanjut.
Hal ini dilakukan kelompok perlawanan Palestina untuk mencegah terciptanya kondisi yang diharapkan Israel usai perang.
Menurut Al Akhbar, menjelang dialog baru yang rencananya akan digelar minggu depan di Kairo, kelompok perlawanan Palestina memutuskan untuk meningkatkan tekanan terhadap Israel.
Dalam dialog baru di Kairo akan dibahas nasib gencatan senjata setelah naiknya kabinet baru Israel di bawah Naftali Bennett.